Bintang milik Real Madrid itu dikabarkan akan menolak tawaran dari United dan Chelsea untuk bertahan di klubnya saat ini.
Gareth Bale akan menolak tawaran dari Manchester United dan Chelsea guna bertahan di Real Madrid sampai akhir musim, demikian seperti dilansir Sunday People.
Pemain internasional Wales itu masuk dalam bidikan duo raksasa Liga
Primer Inggris tersebut, namun yang bersangkutan diyakini ingin
memenangkan gelar Liga Champions lainnya meski beberapa waktu lalu ia
diklaim tidak bahagia di Madrid.

Chelsea mempertimbangkan menukar Bale dengan salah satu bintang
miliknya, Eden Hazard, mengingat Florentino Perez tidak siap untuk
memecahkan rekor transfer lainnya.
Bale, 26, baru saja menjadi bintang lapangan sebagaimana hat-trick yang ia bukukan ke gawang Deportivo La Coruna membuat timnya menang telak 5-0 dalam laga debut Zinedine Zidane sebagai pelatih.
Mantan pemain Tottenham Hotspur itu masih memiliki kontrak hingga Juni 2019 bersama klubnya saat ini.
Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan
klik disini untuk berlangganan gratis via email, dengan begitu Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel yang terbit di Blog Sharing